
Posko Induk PMI Kab. Blora berada di Blok T, Kecamatan Kunduran (perbatasan Blora-Grobogan), Kecamatan Blora (Ngampel, Perbatasan Blora-Rembang), Kecamatan RandublatungPertigaan Wulung),dan Kecamatan Cepu (Depan Kecamatan),” ujar Sutikno Slamet, Ketua PMI Kabupaten Blora, Rabu (01/05).
Menurutnya, semua personel medis, KSR, PMR, Relawan, dan armada diterjunkan di setiap posko. Hal itu untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.
“Posko pelayanan PMI ini sebagai agenda rutin tahunan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang akan melaksanakan tradisi mudik. Dalam hal ini PMI memberikan pelayanan pertolongan pertama kegawatdaruratan kecelakaan lalu lintas, Pelayanan kesehatan dan Rest area bertujuan untuk memudahkan para pemudik dalam beristirahat dan memulihkan kesehatan mereka.\

Dia mengatakan Personil PMI berjaga secara bergantian dari pagi hingga malam hari dan akan bersinergi dengan petugas lain dari unsur kepolisian, TNI, Tagana, Pramuka, Puskesmas dan BPBD. Beberapa Dokter ”Kami juga punya beberapa dokter yang siap dilibatkan jika terjadi kedaruratan sekaligus ambulans. Ambulans ini akan terus siaga dari posko satu ke posko yang lainnya. Ambulans siap digunakan jika dibutuhkan secara gratis,”
